Skip to main content

Cara Isi Ulang TapCash dengan Internet Banking BNI Mudah dan Cepat

Cara isi ulang TapCash dengan internet banking BNI - Internet banking BNI, salah satu fitur yang bisa Anda pilih jika ingin melakukan berbagai transaksi perbankan dengan mudah, cepat dan aman. Salah satu keunggulan dari cara transaksi perbankan ini, karena menggunakan e-secure yakni nomor transaksi yang dihasilkan oleh alat bernama token.

Keamanan transaksi lewat internet banking BNI, sudah dibuktikan oleh banyak nasabah, termasuk admin sendiri. Sebab alat yang digunakan berupa token, tidak bisa di hack dan hanya dimiliki oleh pemilik tabungan BNI.

Cara isi ulang TapCash dengan internet banking BNI
Internet banking BNI

Salah satu menu dari internet banking BNI, adalah bisa melakukan pembelian saldo TapCash. Seperti kita ketahui, bahwa TapCash adalah kartu uang elektronik/e-money yang dikeluarkan oleh Bank BNI dan bisa digunakan untuk berbagai transaksi pembayaran non tunai seperti bayar tol, Bus Transjakarta, Comuterline, parkir dan berbagai merchant yang bekerja sama dengan TapCash BNI.

Mendukung Gerakan Nasional Non Tunai (GNNT) yang di gagas oleh pemerintah, pihak Bank BNI pun akhirnya meluncurkan meluncurkan kartu e-money, untuk menjawab dan mengenalkan pemakaian uang elektronik pada masyarakat luas.

Lalu bagaimana cara top up TapCash yang mudah dan cepat dengan Internet banking BNI jika saldo e-money sudah tinggal sedikit, berikut adalah tutorialnya.

Cara top up TapCash BNI dengan Internet banking


  • Buka website BNI internet banking pada browser, kemudian login
  • Pilih menu pembayaran atau pembelian
  • Kemudian lanjutkan dengan memilih TapCash
  • Pilih nominal yang akan di isi
  • Masukkan 16 digit nomor kartu
  • Masukkan angka yang tertera di formulir pada token e-secure
  • Masukkan kembali angka respon dari token e-secure
  • Tunggu sebentar sementara permintaan Anda di proses
  • Notifikasi sukses akan ada jika proses top up berhasil
  • Segera lakukan update balance
  • Proses top up isi ulang selesai

Setelah berhasil melakukan top up TapCash dengan Internet banking BNI, segera logout dari Website dan hapus data penelusuran lewat bilah pengaturan browser. Hal ini, untuk mencegah agar tidak adanya hal-hal yang tidak diinginkan.

Satu lagi yang tak kalah penting adalah melakukan update balance TapCash, agar saldo bisa masuk dan terlihat oleh mesin tap. Walaupun jarang sekali ada kendala, seperti saldo tidak masuk.

Bagaimana cukup jelas bukan, tutorial cara isi ulang TapCash dengan mobile banking diatas? Jika sudah berhasil, silahkan beritahu sanak saudara, teman dan keluarga agar sama-sama menggunakan e-money untuk segala bentuk pembayaran non tunai sesuai anjuran pemerintah.

Comments

Popular posts from this blog

Tips Mudah Cara Isi Ulang TapCash BNI dengan Mesin ATM dan Mesin EDC

Cara isi ulang TapCash BNI -  Kartu e-money Bank BNI yang di kenal dengan TapCash, harus di isi ulang jika ingin tetap bisa digunakan untuk transaksi non tunai. Pengisian top-up e-money jenis TapCash, ternyata sangat mudah dan bisa dilakukan dimana saja, asalkan terdapat logo Bank BNI dan mesin tap. Ulasan kali ini masih berkaitan dengan uang elektronik / e-money BNI yaitu TapCash, bagimana cara isi ulang dan tempat mana saja yang bisa digunakan untuk isi ulang, yuk simak ulasan nya lebih lanjut. Awalnya admin juga sedikit bingung dengan cara isi ulang TapCash BNI, tapi karena banyak bertanya dan mencoba sendiri, akhirnya bisa juga mengisi e-money, walaupun tidak banyak cuma 100 ribu saja, buat bayar tiket kereta Comuterline. Pertama-tama yang harus dilakukan adalah mencari tempat isi ulang e-money, bisa dengan mendatangi Bank yang mengeluarkan kartu tersebut, atau tempat yang bekerja sama dengan Bank yang menerbitkan kartu. Banyak tempat sudah disediakan dan bekerja sama de

Cara Update Balance TapCash BNI Pending Top Up lewat Aplikasi TapCash Go

Cara Update balance TapCash BNI lewat aplikasi TapCash Go -  Memiliki kartu e-money, merupakan keharusan di era digital saat ini. Sebab hampir semua transaksi pembayaran alat transportasi, seperti busway, parkir, Comuterline pasti menggunakan uang elektronik / e-money. Walaupun bentuk serta merk kartu tap-cash yang dikeluarkan berbeda-beda pada setiap perusahaan atau Bank, tapi pada intinya tidak boleh menggunakan uang tunai. Seperti halnya kartu e-money pada umumnya, TapCash BNI juga perlu di isi ulang agar bisa digunakan untuk segala transaksi pembayaran. Jenis top up yang ditawarkan juga beragam, mulai dari denom 50 ribu sampai maksimal denom 1 juta rupiah. Pada kesempatan kali ini, admin ingin berbagi cara updated balance kartu TapCash dengan menggunakan Aplikasi TapCash Go yang bisa di download secara gratis di google play store. Aplikasi ini berguna untuk mengkonfirmasi atau update balance top up, yang Anda lakukan pada mesin ATM BNI atau ATM bersama, yang mengalami pendin

Cara Isi Ulang TapCash dengan Aplikasi BNI Mobile Banking

Cara isi ulang TapCash dengan aplikasi mobile banking -  Melakukan top up e-money menggunakan aplikasi mobile banking, adalah salah satu cara praktis dan mudah agar kartu tersebut bisa selalu digunakan. Seperti hal nya kartu e-money pada umumnya, kartu TapCash BNI juga bisa di isi ulang menggunakan aplikasi mobile banking. Bagaimana caranya, yuk simak penjelasan di bawah ini. Pertama kali melakukan top up TapCash melalui mobile banking BNI, admin tidak merasakan kesulitan sama sekali. Mungkin karena sudah terbiasa bertransaksi menggunakan aplikasi mobile tersebut kali ya, hehehe. Tapi bagi yang belum pernah memang agak sedikit susah, sebab aplikasi mobile banking membutuhkan sinyal internet yang stabil. Namun jangan khawatir, sebab apabila transaksi sedang berlangsung dan tiba-tiba saja sinyal eror, Anda bisa langsung cek menu mutasi. Apabila saldo terpotong, sudah barang tentu transaksi yang baru dilakukan dinyatakan sukses oleh sistem. Sudah cukup jelas bukan, penjelasan ten